Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi mengalami kemajuan yang begitu pesat, berbagai hasil penelitian terus dilahirkan oleh para peneliti, akademisi, dan praktisi. Dalam upaya untuk menyebarkan hasil penelitiannya, seorang peneliti membutuhkan jurnal yang berkualitas. Sehingga permasalahan publikasi menjadi momok yang begitu rumit untk dijalani, padahal semua itu sangat mudah. Tentunya dengan pengetahuan publikasi yang baik maka seorang akademisi, peneliti, ilmuwan akan dapat mempublikasikan hasil karyanya. Kenyataannya, publikasi ilmiah masih dianggap beban yang menyulitkan.
Buku ini memuat nasehat dan tips untuk publikasi pada jurnal International. Isi buku ini terdiri dari 14 bab antara lain: Klasifikasi Jurnal Ilmiah; Mengenal Scopus, Web of Science, PubMed, DOAJ, & Google Scholar; Perbedaan Journal Articles, Proceedings, & Book of Abstract; Tipe-Tipe Artikel Yang Bisa Dipublikasikan; Cara melihat Journal Ranking : Quartile & Tier; Choosing the Right Journal; Formatting Abstract, Main Article, Citation & Reference; Title Page, Covering Letter, & Copyright; Penulisan Original Research Article; Penulisan Review Article; Etika Publikasi; Rejection; Langkah-Langkah Submit Artikel Yang Sudah Direvisi (setelah mendapat feedback dari Editors dan Reviewers); dan Last Tips.
Sajian buku ini dibuat sesederhana mungkin dan dilengkapi dengan gambar, serta contoh. Tujuannya agar pembaca mudah mengerti dan paham setiap bab yang disampaikan. Dengan membaca buku ini, pembaca akan tertantang untuk melakukan publikasi ilmiah pada jurnal international.
Buku ini bisa di download gratis di Google Book.
Suggested citation: Gunawan J., & Tosepu, R. (2019). Getting your manuscript published in an international journal: Advice & tips. Indonesia: YCAB Publisher